Bagi yang menjual produk dengan target
pasar wanita, pastinya memiliki banyak cara untuk menarik perhatian kaum
hawa ini. Sebenarnya menarik perhatian kaum hawa ini tidaklah sulit
jika sudah berurusan dengan dunia fashion.
Wanita memang pada dasarnya mudah
tertarik dengan sebuah benda unik dan lebih klopnya lagi suka dengan
berbelanja. Jadi tidak usah pakai cara yang rumit, asalkan mereka
tertarik bisa jadi membuat mereka ingin membeli produk itu. Wanita
memiliki hasrat untuk membeli barang bukan karena dibutuhkan tapi sering
karena merasa suka dengan barang tersebut.
Ketika mereka tertarik dengan suatu
benda ada beberapa hal yang membuat mereka tertarik. Mulai dari
bentuknya yang unik dan lucu, harganya yang murah ataupun tergoda dengan
rayuan pembeli. Maka tak heran dengan sifat ini, jika wanita pergi ke
sebuah pusat perbelanjaan niat awalnya hanya untuk melihat-lihat,
akhirnya pasti akan membeli sebuah benda. Bahkan sering kali benda yang
akan dibeli tidak didapatkan, malah mendapatkan benda yang sebenarnya
tidak ingin mereka beli.
5 Tips Menjual Produk dengan Target Pasar Wanita
Meskipun wanita mudah sekali untuk
mengeluarkan uang ketika berada di pusat perbelanjaan, tidak semudah itu
juga membuat mereka membeli produk kita. Apalagi kalau sudah berbicara
mengenai harga, mereka kadang sangat selektif dengan benda yang harganya
cukup fantastis.
Biasanya mereka akan lebih memilih
produk dengan harga yang lebih murah. Itulah salah satu kesulitan dalam
memasarkan produk dengan target pasar wanita. Harga menjadi pertimbangan
pertama ketika akan membeli sebuah barang. Itulah naluri dasar wanita
yang menjadi penghambat kita dalam memasarkan produk ini.
Nah, agar hambatan itu tidak menjadi
kendala kita dalam memasarkan produk, berikut ini ada beberapa trik yang
bisa digunakan untuk memudahkan penjualan produk dengan target pasar
wanita.
1. Promo Trial
Promo trial ini bisa dilakukan ketika
kita sedang membuka bisnis baru. Misalnya selama satu minggu di awal
pembukaan sebuah spa, kita membuka promo trial. Nah promo ini
disesuaikan dengan target pasar yang kita inginkan.
Misalnya pangsa pasar untuk mahasiswi
dan para pekerja, berikan promo ini kepada mereka yang berstatus
mahasiswi dan pekerja dengan dibuktikan kartu mahasiswa atau kartu
identitas lainnya. Setelah mendapatkan free trial ini dan mereka merasa
puas, maka mereka akan tergerak untuk membicarakannya dengan
teman-temannya. Dari mulut ke mulut inilah yang akhirnya akan
mendatangkan pelanggan lainnya.
2. Promo Gratis
Mendengar kata gratis, pastinya akan
menarik perhatian siapa saja terutama kaum hawa. Promo ini bisa
dilakukan seperti ketika kita menjual pakaian. Dengan membeli produk
dengan item-item tertentu, maka pembeli akan mendapatkan gratis benda
lainnya. Benda itu bisa beragam yang tentunya harus menarik perhatian
mereka. Dijamin dengan cara ini, wanita akan tertarik untuk berbelanja.
3. Promo Diskon
Wanita dan diskon adalah dua hal yang
tidak bisa dipisahkan. Jadi cara ini dapat digunakan untuk menggaet
minat mereka untuk berbelanja. Promo diskon bisa diterapkan pada
moment-moment penting. Seperti pada saat puasa menjelang lebaran, pada
saat itu penjualan produk pastinya akan meningkat dengan drastis.
Moment-moment lain juga bisa digunakan
untuk melakukan promo. Hari kemerdekaan Indonesia ataupun hari ulang
tahun usaha yang kita jalankan bisa juga kita berikan promo ini. Untuk
pemberian promo diskon ini kita memberikan diskon 50% dengan membeli
produk tertentu dengan jumlah tertentu.
4. Promo Voucher
Promo ini bisa dilakukan dengan cara
minimal. Seperti jika pembeli membeli barang dengan minimal pembelian
berjumlah 100 ribu, maka dia akan mendapatkan voucher seharga 25 ribu,
yang mana voucher itu bisa langsung ditukarkan dengan benda lain. Nah,
voucher inilah yang biasanya membuat wanita tidak betah untuk tidak
menggunakannya.
5. Promo Package
Tidak semua wanita tergoda dengan diskon
yang ditawarkan. Nah, bagi konsumen seperti ini promo package sangat
pas diterapkan. Promo ini maksudnya adalah dengan memberikan potongan
harga dengan membeli barang dengan jumlah tertentu.
Misalnya jika membeli satu barang dijual
dengan harga 50 ribu, maka jika membelinya 2 barang sekaligus harganya
akan menjadi 80 ribu saja. Jadi tinggal membuat promo pembelian lebih
murah dengan membeli barang secara satuan saja, akan membuat mereka
tertarik untuk membelinya.